SHARE

Pusat Konseling dan Pengembangan Pribadi (PKPP) Universitas Kristen Petra  (UK Petra) berkerja sama dengan Pusat Kerohanian (Pusroh) UK Petra, menggelar seminar bertajuk “Peran Keluarga Dalam Mendampingi Remaja Millenial”. Seminar ini dilaksanakan pada 5 Juli 2019 di ruang konferensi satu, dan diikuti oleh sekitar 67 dosen dan pegawai. “Acara ini diharapkan mampu menjawab kebutuhan teman-teman dosen dan pegawai tentang bagaimana mendidik anak-anaknya yang remaja, selain itu juga memiliki bekal dan dapat diterapkan,” ujar Paulina Raras R.,S.Psi sebagai penanggung jawab acara.

Seminar yang terbagi dalam dua sesi ini menghadirkan Pendeta (Pdt) Marojahan Sintong Sijabat, M. Th. sebagai pembicara. Menurut Pdt. Marojahan, peran keluarga terutama orang tua sangat penting dalam mendampingi remaja, baik generasi z atau generasi millenial. Hingga saat peran orang tua mendampingi anak untuk memilih teman hidup. Diharapkan anak-anak dapat tumbuh dewasa sesuai dengan kebenaran firman Tuhan.

“Kegiatan ini sangat berguna, karena menggugah orang tua untuk berani mengambil keputusan dalam mendahulukan keluarga dan anak-anaknya. Sebagai orang tua, tanggung jawab terbesar adalah menghantar anak kita ke jalan hidup yang benar,” ungkap Dra. Monica Ida Uniati, M.M, peserta dan dosen program studi Manajemen Kepariwisataan yang mengikuti acara ini hingga akhir. (mgn/dit)

Facebook Comments