SHARE

Janice Salim merupakan wisudawan dari Fakultas Seni dan Desain (FSD) Universitas Kristen Petra (UK Petra) yang berhasil meraih Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) tertinggi di fakultasnya. Mahasiswa program studi Desain Interior ini meraih gelar sarjananya dengan nilai IPK 3,95. Topik tugas akhir yang ia angkat adalah “Perancangan Interior Pusat Fotografi Berbasis Co-Working Space di Surabaya”. Pusat fotografi ini menyediakan ruang dan perlengkapan yang dapat disewa, serta diperuntukkan untuk para fotografer start up. “Saya terinspirasi dari pengalaman saya sendiri, saya menjadi fotografer lepas selama tiga tahun dan biaya perlengkapan fotografi dan sewa studio foto cukup mahal, dengan adanya pusat fotografi berbasis co-working space ini, para fotografer yang akan memulai bisnis akan lebih dimudahkan,” jelas gadis kelahiran 22 September 1996 ini.

Selama empat tahun mengenyam pendidikan di UK Petra, hal-hal yang mengesankan bagi Janice adalah saat ia mengikuti berbagai kepanitiaan yang mengajarkannya banyak hal. Keseruan kerja kelompok bersama teman-temannya hingga larut malam juga memiki kesan tersendiri baginya. Wisudawan yang juga aktif menjadi fungsionaris Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Martografi ini mengaku untuk mengasah dan mendapatkan inspirasi desain, ia selalu rajin melihat karya-karya interior dari internet maupun tempat-tempat yang ia kunjungi. Kedepannya, alumnus SMAK Kolese Santo Yusup Malang ini berencana untuk menekuni hobi fotografinya. Selain itu, putri pasangan Junaidi Salim dan Julietta Salim ini juga tertarik untuk mempelajari fotografi interior, mengingat di Indonesia belum banyak orang yang bergerak di bidang tersebut. Melanjutkan pendidikan ke jenjang S2 juga menjadi agendanya pada masa mendatang. Learning by doing, merupakan motto hidup dari Janice, menurutnya seseorang dapat benar-benar ahli dalam suatu bidang apabila sudah mempraktikkannya secara langsung. (rut/dit)

 

Facebook Comments