SHARE

Di usia ke-60 tahun, Universitas Kristen Petra (UK Petra) perlu untuk tetap melakukan peremajaan dan perbaikan dalam berbagai aspek. Kiprah universitas yang didukung oleh sederet pencapaian dan prestasi, tentunya perlu menjadi semangat dalam menghadapi tantangan. Hal tersebut yang membuat Dr. Dra. Jenny Mochtar, M.A. semakin giat dalam mewujudkan impian dan harapannya sebagai calon Wakil Rektor (WR) Bidang Pengembangan dan Sistem Informasi Periode 2021-2025. Di periode mendatang, peranan WR Bidang Pengembangan dan Sistem Informasi  akan membawahi beberapa kebijakan seperti merancang strategi dalam tata organisasi, merintis Biro Marketing, serta mengembangkan sistem informasi terpadu. 

 

Sedikitnya ada tujuh hal yang ingin dilakukannya, jika dikemudian hari terpilih menjadi WR Bidang Pengembangan dan Sistem Informasi. Menurutnya, transformasi bisa  dimulai dengan upaya mengintegrasikan sistem informasi terpadu dan mengadakan restrukturisasi organisasi. Selain itu pengembangan sarana informasi berupa website juga menjadi hal yang penting. Kemudahan dalam mengakses seluruh informasi terkini tentunya perlu ditunjang dengan sumber daya mumpuni. 

 

Bertalian dengan hal tersebut, dosen Prodi Sastra Inggris UK Petra ini juga menuturkan bahwa kegiatan pemasaran yang terencana adalah hal yang tidak kalah pentingnya. “Marketing perlu dilakukan secara komprehensif, seluruh aspek dan sumber daya yang dimiliki harus dimaksimalkan” ujar Jenny. Selanjutnya pengembangan mutu yang handal juga perlu ditingkatkan demi tercapainya kualitas yang lebih baik. Dengan mengidentifikasi permasalahan secara tepat maka keputusan yang diambil dapat tepat sasaran. Keberadaan unit dan laboratorium di universitas, harusnya dapat menjadi sarana berkat dan dapat diakses bagi masyarakat. Kemudian yang terakhir adalah memupuk solidaritas antar alumni UK Petra dalam memajukan almamaternya. 

 

Semangat dalam mewujudkan visi misi universitas selalu tertuang dalam setiap pekerjaannya. Berdedikasi lebih dari 30 tahun di UK Petra, Jenny selalu melakukan segala sesuatu untuk kemuliaanNya. Roma 11:36 adalah salah satu ayat yang menjadi semangatnya dalam bekerja, “Dengan begitu kita akan selalu punya motivasi untuk melakukan yang terbaik untuk kemuliaan Tuhan” tutupnya. (lad/padi)

Calon Wakil Rektor bidang Pengembangan dan Sistem Informasi periode 2021-2025

BIODATA

Nama : Jenny Mochtar

Program Studi : Sastra Inggris

Pendidikan

  • Doktor Susastra, Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia, Depok (2008)
  • Master of Arts in Language and Literature, English Department Arizona State University, Arizona, USA (1987)
  • S1 Jurusan Sastra Inggris, Fakultas Sastra, Universitas Kristen Petra, Surabaya (1985) 

 

Facebook Comments