SHARE

Isu lingkungan adalah isu yang sedang aktif dibahas akhir-akhir ini. Tidak hanya oleh para ahli, melainkan juga anak muda dan masyarakat umum. Perubahan iklim yang menyebabkan terjadinya bencana alam seperti banjir, kekeringan, dan tanah longsor menimbulkan kerugian yang tak sedikit bagi masyarakat.

Permasalahan lingkungan ini tidak dapat diselesaikan tanpa melibatkan seluruh kalangan. Hal-hal sederhana yang dapat membantu pelestarian lingkungan diantaranya adalah mengurangi konsumsi produk sekali pakai, banyak melakukan penghijauan di sekitar tempat tinggal, dan aktif menggalakkan kesadaran lingkungan.

Penggalakan isu kesadaran lingkungan saat ini banyak dilakukan oleh kalangan sineas melalui film-film bertema lingkungan. Mereka sadar bahwa media kampanye yang mudah dinikmati oleh sebagian besar masyarakat adalah melalui film.

Berikut ini adalah beberapa film populer bertema lingkungan yang sudah diciptakan oleh sineas dalam dan luar negeri:

  1. Interstellar (2014)

Film ini menceritakan tentang bumi yang mengalami kerusakan lapisan ozon. Rusaknya lapisan ozon yang seharusnya melindungi bumi dari sinar matahari menyebabkan bencana kekeringan dan gelombang panas yang parah. Akibatnya terjadi krisis bahan pangan karena tanah kering dan tidak ada tumbuhan yang dapat hidup. Untuk bertahan hidup, sekelompok ilmuwan harus menjelajah luar angkasa untuk mencari planet baru yang bisa ditinggali.

2. A Plastic Ocean (2016)

Timbunan sampah di lautan adalah suatu permasalahan yang tak kunjung selesai dan terus menjadi pembicaraan di masyarakat. Film ini menceritakan proses pencarian paus biru yang justru menghasilkan penemuan-penemuan baru tentang kondisi lautan saat ini. Di lautan, lebih banyak sampah plastik yang mengambang sehingga mengganggu ekosistem laut. Film tersebut diharapkan dapat menyadarkan masyarakat betapa bahayanya keberadaan sampah plastik di lautan.

3. Only the brave (2017)

Film ini diangkat dari kejadian nyata kebakaran hutan di Amerika Serikat pada tahun 2013. Kebakaran di tahun itu terjadi begitu hebat sehingga membutuhkan tenaga 200 pemadam kebakaran untuk membuat api padam. Melalui film ini, diharapkan masyarakat sadar tentang bahaya kebakaran hutan dan tidak melakukan hal-hal yang dapat memicu api di hutan, khususnya di musim panas.

4. Our Planet (2019)

Merupakan film dokumenter yang dirilis oleh Netflix dan bekerja sama dengan World Wide Fund, menceritakan tentang beraneka ragam keindahan hayati dan hutan di seluruh dunia. Our planet diharapkan dapat menyadarkan masyarakat bagaimana alam memegang peran penting untuk kehidupan di bumi dan dampaknya pada perubahan iklim.

5. The Hidden Life of Trees (2020)

Film ini menceritakan bagaimana sistem kerja suatu pohon. Proses kehidupan, kematian, dan regenerasi pohon dijelaskan dengan baik dalam film ini sehingga masyarakat dapat mempertimbangkan ulang apabila ingin melakukan penebangan pohon secara liar.

Alam sudah menyediakan sumber daya yang berlimpah agar dapat dimanfaatkan oleh manusia. Untuk menjaganya bukan berarti kita berhenti menggunakan sumber daya alam sama sekali, melainkan menggunakannya dengan penuh tanggung jawab.

We can learn about our environments from films too!

Ingin cari tahu lebih lengkap mengenai topik serupa? Check out WHITESPACE di Youtube & IG TV lia s. Associates @liasidik!

Facebook Comments
SHARE
Previous articleMasuk Dunia Kerja? Siapa Takut?
Next articleEco Wedding